Hubungan Disiplin dan Motivasi Kerja Perawat Dengan Kepuasan Pasien Di Puskesmas Passo Kecamatan Baguala Kota Ambon

Djobay, Ivon (2022) Hubungan Disiplin dan Motivasi Kerja Perawat Dengan Kepuasan Pasien Di Puskesmas Passo Kecamatan Baguala Kota Ambon. Undergraduate thesis, Fakultas Kesehatan. Universitas Kristen Indonesia Maluku.

[thumbnail of 12114201180070_Skripsi_12 November 1.pdf] Text
12114201180070_Skripsi_12 November 1.pdf - Accepted Version

Download (1MB)
[thumbnail of 12114201180070_Skripsi_12 November 2.pdf] Text
12114201180070_Skripsi_12 November 2.pdf - Accepted Version

Download (393kB)
[thumbnail of 12114201180070_SKRIPSI_12 November 3.pdf] Text
12114201180070_SKRIPSI_12 November 3.pdf - Accepted Version

Download (267kB)
[thumbnail of 12114201180070_Skripsi_12 November 4.pdf] Text
12114201180070_Skripsi_12 November 4.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Kepuasan pasien adalah hasil penilaian pasien berdasarkan perasaannya, terhadap penyelenggaraan pelayanan kesehatan di puskesmas yang telah menjadi bagian dari pengalaman atau yang di rasakan pasien di puskesmas, atau dapat dinyatakan sebagai cara pasien puskesmas mengevaluasi sampai seberapa besar tingkat kualitas pelayanan di puskesmas,sehingga dapat menimbulkan rasa kepuasan. Disiplin kerja merupakan suatu sikap dan perilaku, sebuah rasa tanggung jawab dan kewajiban karyawan untuk menaati peraturan yang telah ditetapkan. Motivasi adalah keinginan yang timbul dari dalam diri seseorang atau individu karena terinspirasi, tersemangati dan terdorong untuk melakukan aktivitas dengan keikhlasan, senang hati. Penelitian ini dilakukan di Puskesmas Passo Kecamatan Baguala Kota Ambon. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada hubungan disiplin dan motivasi kerja perawat dengan kepuasan pasien di Puskesmas Passo Kecamatan Baguala Kota Ambon. Penelitian ini menggunakan pendekatan Cross Sectional dengan 86 sampel menggunakan rumus slovin, dengan analisis Univariat dan Bivariat menggunakan Chi Square. Alat ukur yang digunakan adalah kuesioner. Hasil penelitian ini menunjukan terdapat hubungan antara disiplin kerja dengan kepuasan pasien dengan p value = 0.004 dan motivasi kerja dengan kepuasan pasien dengan p value = 0.000. Berdasarkan penelitian ini diharapkan perawat di Puskesmas Passo Kecamatan Baguala Kota Ambon agar lebih meningkatkan kedisiplinan dan motivasi kerja agar pasien yang datang mendapatkan kepuasan terhadap pelayanan yang diterima.

Kata kunci : Kepuasan pasien, Disiplin Kerja, Motivasi Kerja


Export Record


Item Type: Thesis (Undergraduate)
Contributors:
Contribution
Contributors
NIDN/NIDK
Email
Thesis advisor
Parinussa, Nenny
0012118109
nennyparinussahan@gmail.com
Thesis advisor
Manuhutu, Feby
1225029301
nsfebymanuhutu@gmail.com
Additional Information: Ivon Djobay (12114201180070)
Uncontrolled Keywords: Kepuasan Pasien, Disiplin Kerja, Motivasi Kerja
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: S1 Keperawatan
Depositing User: Ivon Djobay
Date Deposited: 21 Dec 2022 11:05
Last Modified: 21 Dec 2022 11:05
URI: http://repository-kes.ukim.ac.id/id/eprint/182

Actions (login required)

View Item View Item